Topic outline

  • General

    • Pendahuluan



      Selamat datang di aktivitas pembelajaran mandiri Modul Tanggap Pandemi COVID-19 yang disusun oleh tim staf pengajar dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia dan Medical Education Center IMERI Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.


      Modul ini bertujuan untuk memberikan pembekalan dan pendampingan materi sehingga dapat memiliki pengetahuan yang cukup terkait COVID-19 dan pandemi yang sedang terjadi. Selanjutnya, Anda  diharapkan dapat berpartisipasi dalam penanganan pandemi COVID-19 di Indonesia, terutama dalam edukasi keluarga, komunitas dan masyarakat sekitar sehingga siap menjadi 'garda terdepan' pencegahan pandemi COVID-19 yang sebenarnya. Garda terdepan penanganan pandemi COVID-19 ini adalah setiap individu, anggota keluarga dan masyarakat yang berperan dalam mencegah transmisi virus ini lebih lanjut. Tentunya termasuk, Anda sekalian. 


      Seluruh materi modul dirangkai dari sumber-sumber terpercaya dan akan dimutakhirkan terus-menerus sesuai dengan perkembangan yang ada. Setiap capaian pembelajaran dalam modul ini bersifat fleksibel, artinya dapat disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing, dan seluruh metode pengajaran bersifat 'self-paced' atau sesuai dengan kecepatan belajar Anda. Anda diharapkan dapat menuliskan refleksi diri Anda mengenai materi yang Anda pelajari pada modul ini dan atau menyusun materi edukasi pada bagian Penugasan di akhir modul ini, sebagai prasayarat untuk mendapatkan sertifikat.


      Estimasi waktu penyelesaian seluruh materi modul ini adalah: 20 jam aktif. 


      Selamat belajar dan semoga Anda sekalian sehat selalu di mana pun berada!


      Tim Pengelola Modul Tanggap Pandemi COVID-19 FKUI 2020

      • dr. Ardi Findyartini, PhD
      • dr. Rr. Diah Handayani, SpP(K)
      • dr. Oktavinda Safitry, SpF, MPdKed
      • Dr. dr. Retno Asti Werdhani, MEpid
      • Dr. dr. Andi Ade Wijaya, SpAn KAP
      • dr. Syska Widyawati, SpM(K), MPdKed
      • dr. Dina Muktiarti, SpA(K)
      • Dr. dr. Nani Cahyani Sudarsono, SpKO


      Tim pemutakhiran materi, desain grafis dan platform maintenance

      • dr. Ardi Findyartini, PhD
      • drg. Nadia Greviana, MPdKed
      • dr. Chaina Hanum, MPdKed
      • dr. Rahma Tsania Zhuhra, MPdKed
      • dr. Dewi Anggraeni Kusumoningrum
      • dr. Joseph Mikhael Husin

      • Bagian 1. Mengenal COVID-19


        Deskripsi Topik

        Coronavirus Disease atau sering disebut COVID-19 merupakan penyakit infeksi virus SARS-CoV-2 yang pertama kali muncul di akhir tahun 2019 di kota Wuhan. Mobilitas manusia yang tinggi dan didukung dengan kondisi transportasi masa kini yang telah menghubungkan banyak kota di dunia mengakibatkan virus yang melekat pada manusia mampu menyebar ke seluruh dunia. Penyakit ini ditularkan melalui droplet atau aerosol yang keluar saat seseorang yang terinfeksi virus SARS-CoV-2 batuk atau bersin, dan terhirup oleh seseorang yang sehat. Seseorang yang terinfeksi virus tersebut menunjukkan gejala yang bermacam-macam, dengan tingkat keparahan yang berbeda-beda. Pada bagian ini, peserta akan mempelajari mengenai karakteristik virus SARS-CoV-2, mekanisme terjadinya penyakit, manifestasi klinis, dan cara mendeteksi COVID-19, sehingga diharapkan dapat mengenali dan menegakkan diagnosis COVID-19 sejak dini dan dapat merencanakan tatalaksana yang sesuai untuk pasien.


        Capaian Pembelajaran

        Apabila dihadapkan dengan data mengenai COVID-19, Anda diharapkan mampu:

        • Menjelaskan karakteristik virus SARS-CoV-2 dan mekanisme terjadinya infeksi COVID-19
        • Menjelaskan gejala klinis kasus COVID-19
        • Menjelaskan metode deteksi dan diagnosis kasus COVID-19 di Indonesia

        Estimasi Waktu Penyelesaian

        5 jam aktif


      • Bagian 2. Penularan COVID-19 dan Pencegahannya



        Deskripsi Topik

        Pada bagian ini, peserta akan mempelajari beberapa metode penularan virus SARS-COV-2. Dengan memahami karakteristik virus yang telah dipelajari pada bagian sebelumnya dan mekanisme penularannya, disusunlah berbagai upaya yang diharapkan dapat secara efektif mencegah penularan virus SARS-COV-2 dan memutus rantai penyebaran COVID-19.


        Capaian Pembelajaran

        Apabila dihadapkan dengan data mengenai COVID-19, Anda diharapkan mampu:

        • Menjelaskan mekanisme penularan COVID-19
        • Menjelaskan cara pencegahan penyebaran COVID-19


        Estimasi Waktu Penyelesaian
        3 jam aktif

      • Bagian 3. Epidemiologi, Alur Penapisan, dan Surveilans



        Deskripsi Topik

        Infeksi COVID-19 yang dilaporkan pertama kali di Wuhan, RRC telah menyebar ke seluruh dunia, yakni ke benua Amerika, Eropa, Afrika, Asia, dan Australia. Kondisi transportasi masa kini yang telah menghubungkan banyak kota di dunia mengakibatkan virus yang melekat pada manusia mampu menyebar ke seluruh dunia. Gambaran distribusi penderita, berbagai hal yang memengaruhinya, termasuk kondisi yang tidak secara langsung berkaitan dengan penyakit pada berbagai populasi dipelajari secara mendalam untuk memberi jawaban terhadap berbagai hal yang penting dalam pengendalian penyebaran dan eliminasi infeksi COVID-19. Pada bagian ini, peserta akan diajak untuk mendiskusikan berbagai konsep epidemiologi penting yang diperlukan dalam penanggulangan COVID-19 secara keseluruhan. 


        Capaian Pembelajaran

        Setelah mempelajari bagian ini, Anda diharapkan dapat:

        • Menjelaskan perkembangan kasus COVID-19 di seluruh dunia
        • Menjelaskan alur skrining dan surveilans di Indonesia
        • Menjelaskan alur pelaporan COVID-19
        • Mengidentifikasi klasifikasi seseorang berdasarkan temuan klinis COVID-19

        Estimasi Waktu Penyelesaian
        3 jam aktif


      • Bagian 4. Tatalaksana COVID-19



        Deskripsi Topik

        Pada bagian ini, peserta akan mempelajari prinsip tatalaksana pasien yang belum terkonfirmasi COVID-19 dan pasien yang sudah terkonfirmasi COVID-19. Tata laksana COVID-19 meliputi berbagai metode terapi farmakologis (suportif dan definitif) dan non-farmakologis yang diterapkan setelah diagnosis ditegakkan. Karantina dan isolasi wajib dilakukan oleh setiap orang yang diduga atau terkonfirmasi COVID-19, baik dilakukan di fasilitas kesehatan maupun di lingkungan tempat tinggal secara mandiri. Bagian ini juga akan menguraikan beberapa panduan yang diterapkan pada proses karantina dan isolasi mandiri.


        Capaian Pembelajaran

        Apabila peserta dihadapkan pada pasien dengan kecurigaan diagnosis COVID-19, peserta mampu : 

        • Menjelaskan prinsip tata laksana pasien yang sudah dan belum terkonfirmasi COVID-19 sesuai dengan klasifikasi kasus dan bukti terbaik yang tersedia
        • Menjelaskan prinsip karantina dan isolasi mandiri.

        Estimasi Waktu Penyelesaian

        3 jam aktif

      • Bagian 5. Vaksinasi COVID-19



        Deskripsi Topik

        Vaksinasi merupakan salah satu isu yang terus berkembang selama pandemi COVID-19. Vaksin COVID-19 menjadi salah satu upaya pengendalian infeksi COVID-19, dan hingga saat ini sudah ada berbagai jenis vaksin COVID-19 yang digunakan di seluruh dunia. Pada bagian ini, peserta akan mempelajari gambaran umum program vaksinasi COVID-19 di Indonesia dan beberapa informasi terkait vaksin COVID-19 yang dapat digunakan dalam mengedukasi masyarakat.


        Capaian Pembelajaran

        Pada akhir bagian ini, Anda diharapkan dapat:

        • Menjelaskan prinsip perkembangan vaksin COVID-19
        • Melakukan edukasi kepada pasien dan masyarakat mengenai vaksin COVID-19

        Estimasi Waktu Penyelesaian

        3 jam aktif


      • Bagian 6. Menjaga Kesehatan pada Masa Pandemi COVID-19


        Deskripsi Topik

        Menjaga kesehatan, baik kesehatan jasmani maupun kesehatan mental, adalah hal yang sangat penting dilakukan pada masa pandemi COVID-19. Masa yang penuh ketidakpastiaan ini dapat memicu stres pada masyarakat, yang dapat dipicu oleh beberapa faktor, seperti kondisi ekonomi yang tidak menentu, kehilangan mata pencaharian, kekhawatiran menderita COVID-19, dan hidup terpisah dari keluarga di daerah asal. Anjuran pemerintah untuk menjaga jarak dan membatasi kerumunan juga mendorong masyarakat utk lebih banyak berdiam di dalam rumah dan mengurangi aktivitas fisik, termasuk olahraga yang sebelum masa pandemi dapat dilakukan dengan bebas di ruang publik terbuka. Kondisi mental yang turun dan inaktivitas fisik, ditunjang dengan kurang adekuatnya asupan nutrisi yang dikonsumsi, berpengaruh terhadap kondisi imun terhadap COVID-19. Oleh karena itu, masyarakat perlu mengetahui prinsip menjaga kesehatan fisik dan mental individu agar dapat menjaga kesehatan diri sendiri dan memberi dukungan kesehatan mental bagi keluarga dan masyarakat sekitarnya.


        Capaian Pembelajaran

        Setelah mempelajari bagian ini, Anda diharapkan mampu:

        • Menjelaskan prinsip menjaga kesehatan fisik pada masa pandemi
        • Menjelaskan prinsip menjaga kesehatan mental individu dan pemberian dukungan kesehatan mental bagi pasien dan keluarga pada masa pandemi COVID-19
        • Menjelaskan prinsip menjaga asupan nutrisi pada masa pandemi

        Estimasi Waktu Penyelesaian

        3 jam aktif

      • Bagian 7. Mengedukasi Sesama Terkait COVID-19



        Deskripsi Topik

        Berbagai informasi mengenai COVID-19 yang beredar di masyarakat belum tentu terjamin keabsahannya. Informasi yang keliru atau hoax seringkali tersebar melalui media sosial dengan sangat cepat dan dapat menimbulkan keresahan dalam masyarakat. Kemampuan untuk memilah dan menyebarkan informasi secara cerdas perlu dimiliki untuk menekan jumlah hoax yang beredar di masyarakat. Selanjutnya, masyarakat juga diharapkan dapat turut berperan dalam memberikan edukasi dan informasi yang benar terkait COVID-19 kepada masyarakat di sekitarnya.


        Capaian Pembelajaran

        Setelah mempelajari bagian ini, Anda diharapkan dapat:

        • Mengidentifikasi sumber informasi valid tentang COVID-19
        • Mengidentifikasi risk communication dalam memberikan edukasi masyarakat terkait COVID-19
        • Saling melakukan edukasi bagi sesama terkait COVID-19 

          Estimasi Waktu Penyelesaian

          3 jam

        1. Penugasan Modul Tanggap Pandemi COVID-19



          Khusus untuk Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia Angkatan 2020 :

          Khusus untuk mahasiswa FKUI Angkatan 2020 yang mengikuti modul ini pada periode bulan September 2021, diharapkan dapat menyampaikan luaran tugas berupa refleksi diri, yang dijelaskan sebagai berikut:

          • Pemicu : Kegiatan pembelajaran pada tahun akademik 2021/ 2022 direncanakan akan menggunakan metode hibrid, dengan beberapa aktivitas pembelajaran secara daring dan beberapa aktivitas lainnya dilakukan secara luring.
          • Silakan refleksikan diri mengenai kesiapan Anda dalam menghadapi kegiatan pembelajaran hibrid yang akan datang dengan menyertakan hal di bawah ini:
            1. Bagaimana perasaan Anda mengenai rencana pembelajaran hibrid? Apakah ada kekhawatiran tertentu terkait hal tersebut? Apa yang menyebabkan kekhawatiran tersebut?
            2. Refleksikan  pengalaman dan tantangan dalam penerapan protokol 5M selama masa pandemi ini dan bagaimana pengalaman tersebut relevan dengan rencana pembelajaran hibrid. 
            3. Bagaimana rencana Anda dalam memastikan keselamatan diri selama pembelajaran hibrid? 
            4. Jika pada saat sesi pembelajaran luring ternyata Anda berhadapan dengan teman yang menolak untuk mendapatkan vaksinasi, atau menolak tracing, atau mengajak Anda untuk makan bersama setelah kegiatan KKD, apa yang akan Anda lakukan? Silakan kaitkan dengan pengalaman dalam memberikan edukasi terkait COVID-19 kepada keluarga dan masyarakat sekitar yang pernah Anda lakukan sebelumnya.
          • Anda juga dapat mengunggah bukti eksternal yang dapat mendukung hasil refleksi Anda.
          • Refleksi diri dikerjakan melalui tautan https://bit.ly/Pengumpulan_Tugas_MTPC_FKUI_2020  , paling lambat tanggal 30 September 2021 pukul 23.59sebagai prasyarat untuk mendapatkan sertifikat penyelesaian modul.

          • PENUTUP

            Selamat, Anda telah menyelesaikan seluruh bagian modul ini, dan telah menyelesaikan tugas yang diharapkan dapat membantu Anda mencapai capaian pembelajaran yang diharapkan. Terima kasih atas partisipasi aktif Anda dalam mengikuti dan menyelesaikan seluruh materi yang dirangkai di modul ini. Kami berharap aktivitas pembelajaran yang telah Anda jalani memberikan manfaat dan membuat diri Anda lebih siap berperan dalam penanggulangan COVID19 di Indonesia.


            Untuk masukan lebih lanjut terhadap modul ini, silakan menghubungi pengelola modul melalui email fkuitanggapcovid19@gmail.com


            Salam,

            Tim Modul Tanggap Pandemi COVID-19

            Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia