Weekly outline

  • General

    Selamat Datang di Perkuliahan Daring Indonesia Terbuka dan Terpadu (PDITT) 2016

    Materi Terbuka Matematika Keuangan

    Oleh: Heri Yuliyanto,S.Si., M.Kom (heri.aqwam@gmail.com)

  • Bunga Sederhana

    Coba anda ingat-ingat sekitar 10 tahun yang lalu, jika anda mempunyai uang Rp 1000 anda dapat membeli apa? Kemudian sekarang, jika anda memiliki uang Rp 1000 dapat digunakan untuk membeli apa? Walupun anda mempunyai uang dengan nilai nominal yang sama, yaitu Rp 1000, tetapi nilai Rp 1000 berbeda antara 10 tahun yang lalu dengan sekarang.

    Atau misalkan ada orang meminjam uang sebesar Rp 100.000.000 ke anda dan berjanji akan mengembalikan uang tersebut 5 tahun lagi dengan jumlah yang sama. Apak anda mau terima? Tentu jawabnya tidak. Itulah sekilas gambaran sederhana tentang konsep "Time Value of Money dan bunga"

    Setelah mengikuti sesi mahasiswa diharapkan dapat memahami konsep bunga sederhana dan menyelesaikan berbagai kasus bunga sederhana

  • Diskon

    Mendengar kata diskon, sebagian besar orang menghubungankan dengan diskon harga. Karena diskon harga merupakan peristiwa yang dicari-cari dan disukai oleh para pembeli. Namun demikian, kata diskon dalam sesi ini berbeda dengan dikson harga yang sering terjadi di masyarakat. Pada sesi ini akan dibahas diskon dikaitakan dengan pinjaman atau pembelian non cash yang dikenal dengan diskon dan diskon tunai.

  • Bunga Majemuk

    Dalam sesi sebelumnya telah dibahas bunga sederhana dan time value of money. Dengan pelajaran sebelumnya, anda bisa melanjutkan mempelajari sesi berikut ini, yaitu bunga sederhan. Ada beberapa perbedaan yang mendasar antara bungan sedehana dan bunga mejemuk, terutama adalah bagaimana cara memperhitungkan nilai akhir. Namun demikian, kedua-duanya merupakan penerapan dari time value of money.

  • Anuitas Biasa

    Jika kita berjalan-jalan ke Mall, sering dihampiri seseorang menawarkan penjualan barang yang pembayaran dilakukan dengan cara mencicil sejumlah tertentu setiap bulan. Atau, seseorang menawarkan asuransi pendidikan atau model investasi lainnya dengan menyetor sejumlah uang tertentu yang dilakukan dalam  periode  tertentu. Fenomena-fenomena tersebut dinamakan dengan Anuitas.

    Anuitas merupakan konsep yang sangat penting dalam dunia keuangan. Penggunaan konsep anuitas sangat dekat dengan kehidupan sehari-hari, contohnya pembayaran KPR, dan pembayaran bunga obligasi. Dari contoh tersebut, dapat disimpulkan bahawa anuitas merupakan pembayaran dengan jumlah uang dan interval waktu yang sama dalam jangka waktu/periode tertentu. Berdasarkan waktu pembayarannya, anuitas dibedakan menjadi tiga, yaitu anuitas biasa, anuitas di muka, dan anuitas ditunda. Pada anuitas biasa, pembayaran dilakukan pada setiap akhir periode, sedangkan pada anuitas di muka, pembayaran dilakukan pada setiap awal periode. Sementara untuk anuitas ditunda, pembayarannya sama seperti anuitas biasa, yaitu pada setiap akhir periode, namun pembayaran pertamnya ditunda beberapa lama sesuai dengan kesepakatan. Pada praktiknya, jika disebutkan anuitas, maka anuitas yang dimaksud adalah anuitas biasa. Hanya anuitas biasa yang akan dibahas dalam bab ini.

    Dalam konsep anuitas, dikenal istilah nilai sekarang (present value) yang dinotasikan dengan PV dan nilai yang akan datang (future value) yang dinotasikan dengan FV.

  • Anuitas Dimuka dan Ditunda

    Anuitas di Muka

    Pada sesi sebelumnya telah dipelajari tentang anuitas biasa dan pada sesi berikut ini akan dipelajari tentang jenis anuitas yang lain, yaitu anuitas dimuka (Due Annuity). Pada dasaranya anuitas dimuka tidak jauh berbeda dengan anuitas biasa, perbedaanya hanya terletak pada pembayaran pertama. Jika pada anuitas biasa pembayaran/penerimaan terakhir dilakukan pada akhir periode pertama atau, maka  anuitas dimuka pembayaran/penerimaan pertama dilakukan pada saat transaksi. Dengan demikian untuk kasus jumlah dan waktu periode cicilan yang sama, anuitas dimuka akan selesai lebih cepat dibandingkan dengan anuitas biasa. Untuk lebih jelasnya perbedaan antara anuitas biasa dan dimuka bisa dijelaskan seperti berikut

    Seperti yang telah dijelaskan pada bab sebelumnya, anuitas di muka merupakan anuitas yang pembayaran periodiknya dilakukan pada awal dari interval pembayaran. Karena pembayaran pertama dilakukan di awal periode atau pada hari ini, maka anuitas di muka berkahir satu periode setelah pembayaran terakhir dilakukan. 

     Seperti pada anuitas biasa, pada anuitas di muka dikenal dua istilah; nilai sekarang (present value) yang dinotasikan dengan PV dan nilai yang akan datang (future value) yang dinotasikan dengan FV.

    Anuitas Ditunda

    Pada prinsipnya anuitas ditunda sama dengan anuitas biasa, namun pembayaran pertamanya ditunda beberapa periode setelah periode pertama pembayaran bunga berakhir, misalnya sebanyak k periode. Karena pembayaran pertama anuitas biasa dilakukan pada akhir periode pertama, maka pembayaran pertama pada nuitas ditunda adalah k + 1. Sehingga jika waktu pembayaran pertama diketahui, nilai selama periode penundaan dapat dihitung menggunakan persamaan bunga majemuk dengan mengurangi satu periode pembayaran bunga.

  • Anuitas dengan Excel

    Sesi ini akan membaha bagaimana menyelesaikan beberapa permasalahan anuitas dengan bantuan MS Excell, yang meliputi anuitas biasa, anuitas dimuka dan anuitas ditunda. Disamping itu juga akan dijelaskan bagaimana membuat tabel amortisasi hutang dengan berbagai skema pinjaman.

  • Amortisasi Hutang, Refinencing Aloan dan Dana Pelunasan

    Sesi ini akan menjelaskan metode pelunasan hutang mana yang paling menguntungkan bagi Kreditor dengan membandingkan beberapa alternatif seperti pelusanan dengan metode amortisasi, dana pelunasan atau refinancing aloan.

    Amortisasi utang artinya pelunasan utang, baik dengan jumlah yang sama atau tidak, dan dengan menggunakan interval cicilan yang sama ataupun berbeda. Pada bab ini, besar pembayaran tiap interval -yang selalu sama- adalah tetap. Pokok utang merupakan nilai sekarang dari pembayaran yang sama pada setiap periode(anuitas). Untuk dapat melunasi utang, besarnya pembayaran yang dilakukan pada setiap periode harus terdiri atas bunga dan pokok utang. Baik debitur atapun kreditur perlu untuk mengetahui sisa utang yang masih harus dibayar/ saldo utang pada waktu-waktu tertentu. Saldo utang merupakan nilai diskonto dari jumlah utang yang masih belum dibayar.

    Dana pelunasan merupakan sejumlah uang yang dikumpulkan untuk melunasi hutang atau pembelian aset di masa yang akan datang. Hal yang umum dalam melunasi hutang jangka panjang adalah dengan membayar bunga setiap periode dan membentuk dana pelunasan untuk melunasi pokok hutang pada akhir termin pinjaman. Pada dana pelunasan, perhitungan jumlah cicilan menggunakan persamaan anuitas biasa untuk nilai yang akan datang, kemudian ditambah bunga.

  • Penyusutan

    Materi yang akan dibahas adalah penyusutan.

  • LATIHAN SOAL UAS

    Berikut terlampir latihan soalsoal untuk persiapan Ujian Akhir Semester